KABUPATEN PRINGSEWU, Lampung
Kabupaten Pringsewu memang memiliki banyak obyek wisata puncak, dan salah satunya adalah Bukit Widoro Payung yang memiliki ketinggian di atas 200 mdpl. Sudah pasti udara yang begitu sejuh serta bebas dari polusi sangat terasa ketika kamu sudah berada di puncak. Tempat wisata di Lampung ini tidak hanya menyajikan hijaunya sawah dan perbukitan saja. tetapi keindahan sunrise dan juga eksotisme sunset menjadi buruan utama para traveler yang mengunjungi Bukit Widoro Payung. Lokasinya sendiri tidak begitu jauh dari desa terdekat, yakni Desa atau Pekon Patoman yang masih di dalam wilayah Kecamatan Pagelaran.
Kategori | Jumlah |
---|---|
Wisata Alam | 45 |
Wisata Buatan | 12 |
Wisata Budaya | 4 |
Taman Nasional | 1 |