Taman Wisata Hutan Kera

Kawasan LAMPUNG

KOTA BANDAR LAMPUNG, Lampung

Cukup menarik memang jika ada hutan yang ada di tengah perkotaan, seperti Taman Wisata Hutan Kera yang memang cukup banyak dihuni kera yang sangat bebas berkeliaran. Adanya Taman Wisata Hutan Kera ini selain menjadi obyek wisata juga bisa menjadi sarana edukatif bagi anak-anak, setidaknya pengenalan satwa terhadap anak-anak. Dan uniknya lagi-kera-kera tersebut tidak takut sama manusia, bahkan kamu bisa memberikan makan dengan jarak yang cukup dekat. Tapi harus diingat jangan sampai mengganggunya karena cukup banyak kawanan kera yang ada di dalam Taman Wisata Hutan Kera. Dan selain bisa melihat kera kamu juga bisa menikmati keasrian alam perbukitan yang banyak pepohonan besar menjulang tinggi. Tempat wisata di Lampung ini tepatnya terletak di daerah Sumur Batu, yang masih di dalam Kecamatan Teluk Betung Utara.



Destinasi lain di Kawasan Lampung


Koordinat: -5.4323, 105.2695
Destinasi di Sekitar

KategoriJumlah
Wisata Alam45
Wisata Buatan12
Wisata Budaya4
Taman Nasional1
  • Share Via